Tips cara menghemat bahan bakar (BBM) Efektif abiss

by 20.46 0 komentar
2007, seorang mahasiswa kurus kusut terlihat kekurangan makan melihat sebuah iklan kompetisi tingkat propinsi lomba irit motor. Dia lebih senior 4 tahun diatas saya, tak lama setelah membaca-baca dia memutuskan untuk meminjam motor saya yang akan digunakan untuk mengikuti lomba tersebut.

tak lama setelah mengikuti lomba, Motor supra fit saya menang juara 1 lomba irit Honda di Jogja. Ga hanya itu memecahkan rekor Indonesia jadi motor paling irit, seinget saya 135km/liter. abang saya, dialah yang memenangkannya. saya terheran-heran bagaimana bisa dia menang?


dia memberikan sebuah "ilmu" kepada saya bagaimana cara meghemat Bahan Bakar motor yang dengan susah payah didapat. ada dua aspek yang harus diperhatikan, yaitu

DARI SEGI MOTOR




1. MAINTENANCE dan service motor secara berkala terutama bagian mesin
2. hindari MODIFIKASI motor dalam bentuk apapun
3. ganti OLI sesuai syarat yang berlaku 1500km (klo sering buat keluar kota) atau 2000km (klo cm buat didalam kota)
4. tekanan BAN usahakan keras pada jalan yang mulus, sedang-rendah pada jalan buruk. jangan rendah banget karena tarikan mesin menjadi berat sehingga konsumsi bahan bakar banyak
5. kurangi suplai bensin ke mesin dengan mengecilkan katup di bagian mesin (mur yg ada per-nya), biasanya tindakan ini menimbulkan resiko susah distart tapi percayalah ini sangat efektif (klo ga ngerti bawa ke bengkel bilang di stel hemat BBM)



DARI SEGI RIDER

 
1. Rotasi PERSNELING harus pas, jangan paksakan mesin untuk meningkatkan speed saat akselerasinya masih rendah. begitu juga sebaliknya (bahasa gampangnya ikuti perasaan mesin jangan sampe menggerang GGrrrrrr... :P)
2. MATIKAN motor saat lampu merah, dan hidupkan ketika hijau. (ingat hijau..! ga usah takut diklakson dari belakang)
3. MATIKAN motor saat antri mengisi bbm (tinggal didorong apa susahnya sih..)
4. DILARANG meningkatkan akselerasi langsung tinggi setelah netral (start langsung greng mksdnya)

5. Berdoalah hanya kepada Allah swt agar bensin yang anda isikan ke motor menjadi barakah. barang yang barakah tidak akan cepat habis :-)
 
semoga bermanfaat dan semoga lekas menemukan sumber energi alternatif

iqbal

Author

Seorang dosen di sebuah Universitas Swasta yang memiliki cita-cita besar untuk sebuah peradaban | pecinta onde-onde panas

0 komentar:

Posting Komentar