tuk menjemputmu dengan gelombang rasa gelisah cinta
merpatiku, kembalilah ke surga
kabar sudah kudengar jelas
semoga penciptamu mempertemukan aku denganmu disarang madumu kelak
usah bertanya ataupun berteka teki
menutup diri dengan tirai salju
yang tak bisa ditembus oleh manusia berhati beku
karena kekotoran hati
ataupun berhati panas karena kebodohan menilaimu
yang kan meruntuhkan istana keelokanmu
robinhood mu akan datang tapi tak menyelamatkanmu
tapi justru merekalah yang mencari jalannya sendiri
untuk diselamatkan dan diobati
hanya oleh putihnya qalbumu
jalan mana yang harus kami lalui?
berpijak pada bumi
atau bergelayut di langit
saat masa dimana kita berhasil sampai
kerinduan ini tlah pada puncak geloranya
senyum keramahan menyambut kami
cahaya wajahmu meronakan harapan
sinar matamu menerangi hati-hati kita yang tenggelam lama dalam kesunyian
0 komentar:
Posting Komentar